18 March 2015

Koperasi Kemenag Kendari Gelar RAT


Kendari(Humas) Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Ikhlas Kemenag Kota Kendari menggelar Rapat Akhir Tahun (RAT), di Aula Kemenag Kota Kendari,Kamis (12/3/2015).


RAT dihadiri selain oleh anggota KPN Ikhlas juga turut dihadiri oleh Ketua Pusat Koperasi Pegawai Prov. Sultra Drs. Anwar MM serta perwakilan dari Dinas Perindagkop Kota Kendari.
Kepala Kemenag Kota Kendari Zainal Mustamin dalam sambutannya sekaligus membuka RAT KPN Ikhlas mengharapkan bahwa KPN Ikhlas dapat menjadi Koperasi yang sehat dan mensejahterakan anggotanya. Jika anggota sejahtera maka akan lebih mudah & lebih tergerak hatinya dalam membayar Zakat, Infaq atau sedeqah. Jika koperasi sehat maka akan dapat meningkatkan kepercayaan dari anggotanya, dimana kepercayaan dapat diperoleh dengan membangun sistem manajemen koperasi yang baik serta mentalitas pengelolaan yang baik pula. Zainal meminta kepada Pusat Koperasi Pegawai Prov. Sultra maupun dari Dinas Perindagkop Kota Kendari agar dapat memberikan bantuan baik bimbingan, pembinaan maupun modal agar KPN Ikhlas  dapat meningkatkan perannya.



Sementara itu Ketua Pusat Koperasi Pegawai Prov. Sultra Drs. Anwar MM mengapresiasi RAT KPN , karena RAT yang dilaksanakan antara bulan Januari sampai dengan Maret memperoleh predikat A dan tepat waktu. Anwar menegaskan bahwa harus ada dukungan yang kuat dari Pimpinan Instansi agar Koperasi dapat berjalan dengan baik. Anwar juga mengatakan bahwa Koperasi sudah menerapkan ciri-ciri syariah seperti laporan keuangan serta pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU) yang berdasarkan bagi hasil serta transparan. Untuk itu Anwar meminta kepada pengurus KPN Ikhlas agar manajemen pengelolaannya dapat lebih ditingkatkan terutama laporan keuangannya dan yang terpenting sejauh mana manfaat yang dapat diberikan kepada anggotanya.

Menurut Syamsul Fauzi yang merupakan salah satu pengurus KPN Iklhas, RAT ini bertujuan untuk melaporkan posisi keuangan KPN selama tahun buku 2014 termasuk jumlah simpanan anggota serta jumlah SHU yang diperoleh anggota selama tahun 2014.   Jumlah Anggota KPN Ikhlas pada tahun buku 2014 sejumlah 244 anggota dengan modal sendiri yang dikelola mencapai Rp. 800 juta lebih. Pada RAT kali ini disepakati bahwa jumlah pinjaman bagi Anggota akan ditambah besarannya dari maksimal 10 jita menjadi 30 juta. (Bepe)

No comments:

Post a Comment