Kendari (Humas) Kepala Kantor Zainal Mustamin, S.Ag.,MA pantau pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) tahun 2015 pada hari ke-2, di MIS Darul Mukhlisin, Kec. Kadia, Selasa (28/4).
Turut
mendampingi Kasi Pendidikan Madrasah Aidin, serta staf Kemenag Kota Kendari
Budhi Permana. Menurut Kepala Madrasah MIS Darul Mukhlisin Ali Syawaluddin,
S.Pd, siswa yang mengikuti UAMBN sebanyak 16 siswa (1 bilik ujian). Mata
pelajaran yang diujikan yaitu pada hari pertama Quran dan Hadist, hari kedua
Aqidah Ahlak serta hari ketiga Bahasa Arab dan KPI.
MIS
Darul Mukhlisin berada dalam lingkungan Pasantren terpadu, selain MI juga
terdapat MTs dan MA. Untuk tingkat MI jumlah guru sebanyak 10 orang, 3
diantaranya PNS.
Selanjutnya
setelah selesai memantau UAMBN, Zainal Mustamin melakukan dialog dengan para guru
untuk mengetahui kondisi guru, siswa serta aspek lainnya. (bepe)