31 December 2014

BKPRMI bercirikan Keislaman dan Kebangsaan

Kendari (Humas) Hal tersebut dinyatakan oleh Ketua Umum Badan Komunikasi  Pemuda Remaja Masjid (BKPRMI) Wilayah Sulawesi Tenggara, Zainal Mustamin dalam Silaturahmi dan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dewan Penasehat BKPRMI yaitu H. Abdul Jabbar Toba yang juga  

Anggota DPD RI dari Sultra, Minggu (14/12/2014) di Aula Kemenag Kota Kendari. Acara tersebut dihadiri oleh seluruh pengurus BKPRMI Sultra dan BKPRMI Kota Kendari.

Zainal Mustamin menegaskan bahwa BKPRMI adalah organisasi yang bercirikan  Keislaman dan memiliki semangat Keindonesia yang sangat tinggi. Dimana BKPRMI  mempunyai program memberdayakan pemuda dan remaja masjid agar menjadi pemuda yang berkualitas secara akhlak, mandiri serta turut berpartisipasi aktif dalam mensukseskan pembangunan nasional . Untuk itu perlunya dukungan dari pemerintah agar program kerja BKPRMI dalam membangun karakter SDM yang kuat, berakhlak serta memiliki semangat kebangsaan dapat dengan mudah terealisasi.

Dengan pembinaan dan peningkatan kualitas pemuda/remaja masjid, hal ini akan menjauhkan mereka dari faham-faham radikalisme, sempitnya semangat kebangsaan serta sifat-sifat tertutup, yang dapat membahayakan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Untuk kedepannya BKPRMI akan mengadakan kerjasama dengan kementerian seperti Kementerian Sosial, UKM, Kemenag, Pemda setempat dan pihak lainnya  dalam mengembangkan pelatihan seperti kewirausahaan, manajemen koperasi, manajemen pengelolaan masjid, pelatihan calon mubaligh, serta pelatihan lainnya yang dapat membawa manfaat yang nyata bagi masyarakat.


Sementara itu Dewan Penasehat BKPRMI H. Abdul Jabbar Toba menyatakan bangga dapat bersama-sama membangun peningkatan kualitas sumber daya manusia  terutama dalam memberdayakan potensi pemuda dan remaja masjid untuk berkiprah lebih aktif dalam pembangunan. Dalam kesemptan tersebut H. Abdul Jabbar Toba yang juga senator dari Sultra memberikan materi seputar Implementasi Wawasan Kebangsaan serta  menjelaskan tentang peran DPD di parlemen. (budhi)

No comments:

Post a Comment